Ingin menggunakan wiremesh untuk pembangunan proyek anda? kenali terlebih dahulu jenis ukuran wiremesh yang tersebar di pasaran, yuk!
Dalam kontruksi pembangunan banyak sekali jenis besi yang dapat digunakan, salah satunya yaitu besi wiremesh yang sudah diyakini memiliki kualitas besi yang sangat baik. karena jenis besi ini mampu memberikan ketahanan yang baik pada pondasi bangunan, sehingga pondasi menjadi lebih kokoh dan kuat. Ada berbagai jenis ukuran besi wiremesh di pasaran yang bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan.
Agar tidak salah pilih, simak penjelasan dibawah ini ya!
Pengertian Wiremesh
Wiremesh adalah sebuah rangkaian besi yang tampak seperti lembaran kawat dan memiliki karakteristik kokoh serta tahan lama. Wiremesh juga biasa dikenal sebagai anyaman besi, karena wiremesh memiliki bentuk masing – masing besinya yang saling terhubung satu sama lain.
Ukuran Wiremesh sesuai dengan jenis kontruksi
Wiremesh merupakan material penting yang ada dalam kontruksi pembangunan, maka ukuran pada wiremesh yang akan digunakan tentunya berbeda dan harus sesuai dengan jenis kontruksi dalam pembangunan.
Untuk lebih jelasnya, simak penjelasannya dibawah ini.
1. Kontruksi Gedung
Dalam kontruksi bangunan gedung, wiremesh yang biasanya digunakan dalam tulangan pondasi, ukurannya berkisar antara M4-M6 untuk bangunan satu lantai.
2. Kontruksi perkuatan struktur beton
Wiremesh digunakan untuk memperkuat dalam kontruksi untuk menahan daya tarik yang terjadi. Dengan adanya perkuatan wiremesh di dalam beton, kekuatan dan daya tahan struktur beton meningkat. Ukuran yang biasa digunakan yaitu wiremesh M4-M8.
3. Kontruksi jalan
Kontruksi jalan ini biasanya meliputi proyek penggalian, pengurukan, dan pengerasan jalan. Ukuran wiremesh yang biasa digunakan dalam kontruksi jalan ini yakni jenis ukuran M8.
Cara menentukan wiremesh untuk sebuah kontruksi
Dalam hal ini sebenarnya, ada berbagai cara mudah yang dapat dilakukan dalam menentukan wiremesh yang sesuai pada jenis kontruksi. Berikut diantaranya:
1. Persiapkan data awal
Pada persiapan awal ini sangat diperlukan mengumpulkan data terlebih dahulu sebelum melakukan pembelian bahan bangunan. tak hanya itu, kalian juga harus tahu terlebih dahulu data lokasi proyek. dengan mengetahui data tersebut Property People dapat lebih mudah menentukan jumlah material yang dibutuhkan.
2. Menghitung beban kontruksi
Langkah selanjutnya kalian perlu menganalisa struktur konstruksi, seperti beban gempa, beban hidup bangunan, beban mati, dan rencana pemodelan struktur.
3. Menghitung jumlah kebutuhan wiremesh
Pada tahap ini kalian harus menghitung jumlah wiremesh yang akan dibutuhkan dengan menggunakan rumus berikut.
Jumlah kebutuhan wiremesh = luas area kontruksi : luas wiremesh
Cara memilih Wiremesh
Dalam memilih wiremesh tidak boleh dilakukan secara asal – asalan, kalian harus memperhatikan kualitasnya. Berikut beberapa tips untuk memilih wiremesh:
1. Hindari Wiremesh berkarat
Ketika kalian hendak membeli wiremesh, jangan sampai mendapatkan wiremesh yang sudah berkarat, artinya wiremesh yang kalian beli sudah lama dan berkurang kualitasnya. Sebisa mungkin jika kalian ingin beli wiremesh langsung di pabrik sehingga produk yang kalian terima dalam kondisi baru dan masih baik kualitasnya.
2. Pilih bentuk spasi yang rapi
Pilihlah wiremesh yang memiliki ukuran pada tiap kotaknya sama satu sama lainnya. Apabila ukuran tiap kotak tidak sama hal ini mampu mempengaruhi daya tahan pada wiremesh sehingga kekuatan yang dihasilkan menjadi tidak maksimal.
3. Cek standar SNI
Hal ini sangat penting dalam setiap pembelian produk. Agar keamanan bahan bangunan tetap terjaga, sebaiknya gunakanlah wiremesh yang memiliki sertifikat SNI. Jika sudah mendapatkan sertifikat SNI, sudah dapat dipastikan bahwa wiremesh terbuat dari bahan baku berkualitas yang awet dan tahan lama. Untuk itu Halarag menyediakan produk – produk yang sudah memiliki sertifikat SNI & TKDN, sehingga produk yang kami jual memiliki nilai mutu yang baik.
Kenapa harus memilih wiremesh ukuran standar merk Halarag?
Karena, dalam memilih material bahan bangunan hal-hal yang perlu diperhatikan adalah, pertama harus selalu dipastikan untuk memilih yang terbaik kualitasnya karena keamanan dari konstruksi bangunan akan berdampak panjang terkait dengan pemilihan kualitas bahan bangunan. Produk wiremesh ukuran standar merek Halarag mengutamakan kualitas tinggi yang sudah memiliki sertifikat ISO 9001:201 5, SNI, TKDN, dan mill certificate. Jadi, jangan ragu untuk memilih produk wiremesh ukuran standar merek Halarag. Kedua, layanannya, baik layanan saat pembelian, proses pengiriman maupun layanan purna jualnya, kemudahan komunikasi dengan sales sangat membantu kenyamanan pembeli demikian juga jika terjadi keluhan atas kualitas produk.
Sebagai pembeli tentunya kalian akan mencari produsen yang terbaik, mulai dari pelayanan sampai produknya. Halarag dengan senang hati untuk membantu kalian mulai dari tahap tender sampai tahap pelaksanaan. Lalu apa bedanya produk Halarag dengan produk yang ada dipasaran?
Keunggulan produk Wiremesh Halarag ukuran standar
• Bahan baku Wiremesh Halarag ukuran standar mengacu pada SNI-07-0053-2006 “Batang Kawat Baja Karbon Rendah” (low carbon wire rod), dibuktikan dengan TKDN dan Mill Certificate.
• Spesifikasi Wiremesh Halarag ukuran standar mengacu pada SNI 07-0663-1995 “Jaring Kawat Baja Las untuk Tulangan Beton dibuktikan dengan SNI dan Mill Certificate.
• Aktual diameter wiremesh dijamin tepat sesuai permintaan (full).
• Produk Wiremesh Standar Halarag dapat dilakukan identifikasi mampu telusur berdasar adanya label, surat jalan, dan invoice.
Perbedaan Wiremesh Halarag ukuran standar dan Wiremesh pasaran ukuran standar
Sebagaimana diketahui bersama bahwa suatu produk dinyatakan berkualitas apabila telah melalui pengujian yang dipernyaratkan, dari hasil pengujian tersebut maka lembaga sertifikasi yang telah terakreditasi dapat memberikan sertifikat produk kepada perusahaan yang telah memenuhi persyaratan.
Wiremesh Halarag ukuran standar sudah terjamin kualitasnya karena memiliki sertifikat ISO 9001:2015. SNI, TKDN, dan mill certificate. Sedangkan produk wiremesh pasaran belum tentu memiliki sertifikat selengkap produk wiremesh Halarag. Dengan adanya Standar Nasional Indonesia (SNI) akan memberikan jaminan mutu yang berdampak pada keamanan bangunan. Selain itu, sertifikat SNI membantu konsumen membedakan dari produk yang non standar SNI (ukuran banci).
Untuk mendapatkan penawaran terbaik dan promo lainnya, silahkan klik button WA dibawah ini!!!